Menilik Usaha Bageur, Bakpao Burger Khas Bandung

Menilik Usaha Bageur, Bakpao Burger Khas Bandung

Kreativitas masyarakat Bandung dalam menyajikan kuliner yang unik dan lezat seakan tidak ada habisnya. Setiap saat selalu ada saja inovasi baru yang bisa membuat kita tergiur untuk mencicipinya. Salah satu inovasi menu baru yang hadir di Bandung adalah perpaduan antara bakpao dan burger yang kemudian dinamakan Bageur. Terinspirasi dari Krusty Crab atau restoran yang ada di film spongebob squarepant. Pernah menonton kartun Spongebob Squarepants?
Kalau kita pernah menonton kartun ini, kita pasti sudah tidak asing lagi dengan restoran burger bawah laut yang diberi nama Crusty Crab. Salah satu episode kartun ini pernah memperlihatkan kreasi aneka burger warna-warni yang menggugah selera.
Tak disangka-sangka kartun yang imajinatif tersebut justru menginspirasi salah seorang pemuda Bandung bernama Fajar Iman untuk mewujudkan konsep burger warna-warni di dunia nyata. Sang istri pun menyarankan untuk menggunakan bakpao karena teskturnya yang lebih empuk daripada roti bun untuk burger. Jadilah roti bakpao yang dibelah dua dan digunakan untuk bun burger tersebut diberi nama Bageur. Inovasi ini terbilang sangat unik karena belum pernah ada bisnis kuliner yang memadukan hidangan bakpao dan burger.
Nama Bageur dalam bahasa Jawa Barat berarti baik. Selain menjadi simbol harapan untuk usaha yang sukses, kata bageur juga merupakan perpaduan dari kata bakpao dan burger. Pemilihan nama yang unik ini diharapkan menjadi sesuatu yang mudah diingat orang dan menjadi salah satu kuliner populer di kota Bandung. Dengan bekal kreativitas akhirnya Bageur mulai diluncurkan untuk masyarakat sejak tanggal 5 Maret 2013.

Varian Rasa Bageur yang Istimewa

Menu Bageur disajikan dengan menggunakan aneka bahan-bahan yang berkualitas mulai dari pemilihan daging, keju, bahan untuk bakpao, telur, bawang bombay serta sau dan mayoinnaise. Karena tidak menggunakan bahan pengawet dan minyak yang berlebihan, Bageur sangat cocok disajikan untuk anak-anak maupun orang yang sedang diet.
Ada 3 varian rasa Bageur daging sapi yang disajikan dengan warna bakpao yang berbeda yaitu warna orange, hijau dan ungu. Pilihan rasa tersebut adalah barbeque egg, smoke beef dan smoke egg. Ketiganya menggunakan bahan baku daging khas Bageur yang diolah dari daging berkualitas dan bumbu khusus. Perbedaannya terletak pada penggunaan variasi bahan dimana barbeque egg menggunakan daging saus barbeque dan telur sementara daging asap menggunakan daging burger dan tambahan daging asap.

Cara membuatnya cukup sedehana, yakni untuk isian campur daging, bawang putih, merica bubuk, garam, saus teriyaki, dan kecap manis. Aduk semua itu sampai rata kemudian diamkan satu jam. Tahap kedua, campur semua bahan biang, aduk sampa rata lalu diamkan selama satu jam juga agar mengembang. Proses ketiga masukkan tepung terigu, susu bubuk, gula halus, dan baking powder ke dalam adonan pengembang, kemudian aduk rata. Setelah itu tuang putih telur ke dalam adonan biang tadi kemudian uleni sampai rata. Tambahkan mentega putih kemudian uleni lagi sampai kalis. Diamkan selama 15 menit.
Bagi adonan menjadi delapan bagian, kemudian bulatkan. Pipihkan adonan berbentuk bulat tersebut.  Kemudian lipat membentuk setengah lingkaran tapi tidak penuh. Alasi bagian bawah adonan dengan kertas roti atau daun pisang.
Untuk memasak, mulailah memanaskan kukusan. Kukus adonan tersebut selama lima belas menit hingga matang. Setelah matang, belah bagian sambungan bakpao, jangan sampai putus kemudian sisihkan. Proses selanjutnya, panaskan margarin, panggang daging hingga matang. Jangan lupa sesekali dibalik agar tidak gosong dibagian satu saja. Kalau sudah matang, angkat daging lalu tiriskan.

dari www.bandungview.info
Untuk menyajikannya, oles belahan bakpao dengan saus tomat dan saus sambal. Lalu atur selada dan daging pada belahan bakpao selayaknya Anda mengaturnya di atas roti burger. Sajikan makanan tersebut selagi hangat. Makanan ini memang nikmat kalau dimakan saat masih hangat.
Advertisement

Baca juga:

------------- READ NEXT -------------