Usaha Brownies Manten, Modal 3 Juta Saat Ini Omzet Ratusan Juta

Usaha Brownies Manten, Modal 3 Juta Saat Ini Omzet Ratusan Juta

Meski masih muda, Patria Prima Putra  sukses menjalankan bisnis kuliner Brownies Manten yang didirikannya sejak dua tahun lalu.
Mahasiswa Universitas Jambi ini awalnya usahanya bermodal Rp 3 juta. Tapi, kini omset usaha yang diraihnya sangat fantastis, yakni sekitar Rp 400 juta perbulan.
walaupun sekilas bahan-bahan Brownies yang digunakan hampir sama dengan brownies pada umumnya tetapi Patria punya rahasia cara pemasaran produk yang unik sehingga berkat strategi pemasaran yang jitu, produk home industry miliknya kini sudah tersebar di seluruh Indonesia.


Strategi intinya di teknik pemasaran. Agar produknya bisa dikenang konsumen , ia mendesain bungkusnya sekreatif mungkin supaya pemasaran berbeda dari yang lain. Soal harga jual brownies manten saya jual Rp 22-25 ribu perloyang.

Selain itu, Peraih Juara I Wirausaha Muda Mandiri Regional 2 Sumatera 2017 ini juga punya sistem distribusi menarik yang sangat efektif. Ia menciptakan panggilan unik untuk setiap reseller dan distributornya.
Dia menjuluki distributornya dengan nama ‘KUA’, dan resellernya dengan nama ‘Penghulu’. Bukan tanpa alasan reseller disebut Penghulu, karena mereka yang mempertemukan Brownies Manten dengan Calon Mantu (calon konsumen Brownies Manten), sehingga nama Penghulu-lah yang jadi nama pilihannya. Selain itu menyebut distributor sebagai KUA karena KUA adalah tempat berkumpulnya para Penghulu.
Lalu, membuat kotak yang dapat ditulis dengan kata-kata romantis supaya pembeli bisa membuat Brownies Manten sebagai sarana menyampaikan kasih sayang kepada kekasih dan keluarga yang mereka cintai, karena mereka melihat orang-orang di luar sana punya rasa saling mencintai, namun tak semuanya berani mengungkapkannya.Dan inilah tujuan Brownies Manten, yaitu dapat menjadi kado untuk mengungkapkan kasih sayang kepada orang tersayang.

Dari segala keunikannya,  bahkan luar dugaan Brownies Manten yang awalnya memiliki tagline ‘Oleh-Oleh dari Bali’ ini diserbu pasar di seluruh Indonesia dalam waktu singkat, selain itu sudah balik modal tidak lebih adri 3 hari dan mendapatkan orderan lebih dari 2000 kotak di hari ketiga Brownies Manten berdiri, sehingga membuat antrian tunggu yang sangat panjang untuk orang yang penasaran ingin mencicipi Brownies Manten.
Dalam waktu 3 hari itu juga-lah rekening usaha Brownies Manten mereka yang awalnya kosong, terisi dengan uang para pengorder yang berjumlah ‘puluhan juta’.

Dengan uang itulah Patria membeli semua alat produksi serta merekrut karyawan Bersama rekannya, Awalinda beserta para karyawan, semakin hari semakin kelabakan karena perkembangan bisnisnya yang naiknya tidak wajar seperti bisnis pada umumnya.
Di bulan pertama Brownies Manten berhasil terjual lebih dari 3000 kotak, dan di bulan kedua terus meningkat lebih dari 100 persen.
"Pemasaran juga lewat online, Aplikasi Go-Food dan juga sekarang sudah tersedia di supermarket, seperti Carefour,
 BACA JUGA :  Gang Madirsan, 100 Persen Masyarakatnya Berbudidaya Dan Menjual Bibit Bunga Dan Buah
Patria dan rekannya berserta para karyawan, kini terus berinovasi membuat Brownies Manten semakin mudah dimiliki oleh setiap Calon Mantu (calon konsumen).
Mereka selalu membuat strategi memberi kemudahan pada konsumen, sehingga terciptalah aplikasi ini, agar para konsumen dapat mendeteksi dan membeli secara otomatis Brownies Manten dari para Penghulu terdekat.

Advertisement

Baca juga:

------------- READ NEXT -------------